PELALAWAN, Narawarta.com – Tengku Zulfan resmi menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pelalawan definitif setelah dilantik oleh Bupati Pelalawan Zukri, pada Jumat (24/10/2025). Zulfan meminta doa dan dukungan semua pihak, terutama masyarakat agar bisa memberikan sumbangsih lebih besar untuk Pelalawan.
“Mohon doa terbaik agar saya bisa amanah dalam jabatan ini. Saya akan berupaya keras membantu Bapak Bupati menjalankan berbagai program Pemerintah Kabupaten Pelalawan yang berpihak kepada masyarakat,” ujar Zulfan, Sabtu (25/10/2025).
Bupati Zukri melantik Zulfan sebagai Sekda definitif pada Jumat malam di Gedung Daerah Laksamana Mangkudiraja, Pangkalan Kerinci. Bupati Zukri menegaskan pentingnya peran Sekda dalam menggerakkan roda pemerintahan daerah.
“Saya bersama Wakil Bupati berharap Pak Sekda dapat membantu kami berdua dalam menjalankan roda pemerintahan serta melayani masyarakat Pelalawan,” ujar Zukri.
ia juga meminta Zulfan segera melakukan konsolidasi internal serta inventarisasi terhadap berbagai persoalan di lingkungan Pemkab Pelalawan. Langkah tersebut dinilai penting untuk mempercepat pembenahan birokrasi dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.
“Peran dan posisi Sekda sangat strategis. Saya berharap Pak Zulfan mampu menjadi penggerak yang mempersatukan seluruh elemen birokrasi, bersinergi dengan pejabat eselon, pihak eksternal, dan mitra pembangunan daerah,” tambahnya.

Dalam arahannya, Zukri menyoroti tantangan keuangan yang tengah dihadapi daerah. Ia mengungkapkan bahwa pada tahun depan, transfer dana dari pemerintah pusat ke Kabupaten Pelalawan diperkirakan berkurang hingga Rp277 miliar.
“Kondisi keuangan daerah cukup parah. Namun apa pun tantangannya, kita tidak boleh menyerah. Kita harus tetap semangat dan memiliki motivasi besar untuk memajukan Kabupaten Pelalawan,” tegasnya.
Ia juga menekankan agar seluruh kepala dinas dan pejabat daerah berinovasi serta menerapkan prinsip efisiensi dan akuntabilitas aanggaran. “Gunakan uang negara sebaik-baiknya. Jangan berfoya-foya. Pastikan setiap rupiah digunakan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Pelalawan,” sebutnya.
Selain soal tata kelola pemerintahan, Bupati Zukri juga menekankan pentingnya semangat kepedulian sosial di lingkungan pemerintahan. Ia meminta jajaran Pemkab ikut aktif mendorong kegiatan positif bagi masyarakat, termasuk memperhatikan anak yatim dan kaum duafa sebagai bagian dari tanggung jawab moral pemerintah daerah. ***






